Rabu, 09 Februari 2011

...Hidup...

Tentu akan bahagia rasanya bila hidup senantiasa bahagia. tapi apa daya, jika Aku yang kini masih terbenam dalam remangnya kehidupan. akh, ini takdir Allah. Aku harus kuat, sangat kuat untuk menjaga hati dan pikiranku dari prasangka yang acap kali timbul tenggelam. Hidup ini, tentu indah dan merupakan sebaik-baiknya anugrah dari Alloh untukku. God, Thanks very much. I Love God. I Love Allah.

Minggu, 26 Desember 2010

Aku Bangga Menjadi seorang ETOSER

Inilah kisahku..
kisah seorang dhuafa..
terlahir dalam keluarga belum berkecukupan, merasakan betapa tak enaknya melihat orang tua bingung mencarikan makan, betapa nelangsanya menyadari ketakmampuan ku dan keluargaku..
akan tetapi semua hanyalah kisah lalu. yang takkan kulupa meski kini tengah kuukir kisah dihari ini, dan kupersiapkan langkahku untuk menorehkan kisah dihari esok..
Hari ini..kembali kuteriakkan dengan keheningan, "Aku Bangga Menjadi ETOSER". Aku bangga karena akulah yang terpilih sebagai salah satu Etoser Jogja 2010. Bangga karena harapan akan cita ku dapat terselamatkan sejenak lewat jalan ini. Bangga karena bukan sekedar 'tertolong' saja nasibku sebagai dhuafa. Bangga karena aku mendapat lebih, luar biasa lebih dari apa yang bahkan tak pernah terpikirkan olehku. Aku bangga mendapati serangkaian proses yang kelak akan kusadari sebagai serangkaian pelatihan jangka panjang menjadi sosok yang ideal bagi diri sendiri, ideal bagi agamaku, dan ideal bagi sosial...
itulah aku yang takkan pernah malu dengan sejarah keduafaanku..aku dengan kebangganku sebagai etoser..

Senin, 20 Desember 2010

Kupu-kupu...

Kupu-kupu...
Siapa berpendapat ia cantik?
"aku"
Siapa berpendapat ia Riang?

"aku"
Siapa berpendapat ia damai?

"aku"

Siapa berpendapat ia menyedihkan?
"AKU"

Betapa bersyukur aku terlahir sebagai sesosok manusia.Insan dg banyak waktu.Makhluk yg berkesempatan memetik sejuta cita,memungut berjuta pengalaman, menuai jutaan kisah...
Lihatlah kupu2 di kawasan taman kampusmu.lihatlah mereka yg seyogyanya tak punya banyak waktu.mereka yang melalui fase ajaib,namun tak dapat menikmati fase terindahnya bahkan untuk seperseratus dari waktu yang kebanyakan kita manusia Indonesia miliki.Lantas apa?kita yang diberi anugrah yang sungguh luar biasa,bersedia terkalahkan oleh kupu-kupu?malu....!!!!!!!!mari bangkit untuk diri sendiri, mari bangkit untuk memberi manfaat bagi orang lain, mari bangkit untuk kemudian mengajak orang lain bangkit...lekas buktikan bahwa kita Insan yang senantiasa berusaha lebih baik, tak kalah dari seekor kupuuu...setujuuu..???